Senin, 06 Januari 2014

Pendaftaran Indonesian Debate Competition diperpanjang hingga 10 Januari 2014.
Masih banyak kesempatan untuk kamu dan tim kamu buat ikut berpartisipasi di kompetisi debat nasional ini loh, Jadi tunggu apa lagi, segera daftarkan tim kalian yah, kami tunggu partisipasi kalian di acara 6th Annual Geography Days :)

Untuk Informasi mengenai Indonesian Debate Competition, klik di sini

Untuk Pendaftaran Indonesia Debate Competition, klik di sini
Posted by Geography Days On 06.48 No comments READ FULL POST

Sabtu, 04 Januari 2014



Ada beberapa perubahan di kompetisi band ini, diantaranya :
  • Persayaratan peserta yang sebelumnya mengharuskan berstatus pelajar dan mahasiswa dihapuskan, jadi siapapun kamu bisa ikut berpartisipasi di kompetisi ini.
  • Batas Pendaftaran Band Competition diperpanjang hingga tanggal 10 Januari 2014. Jadii masih ada kesempatan buat band kamu ikut partisipasi di kompetisi ini. Jangan sampai kelewatan yaa..
Posted by Geography Days On 19.03 No comments READ FULL POST

Jumat, 03 Januari 2014




  1.      Kami percaya zona waktu Indonesia lebih baik disatukan
  2.      Timor Leste harus bergabung menjadi anggota ASEAN
  3.      Kami percaya Indonesia sebaiknya membangun Pembangkit Listrik Tenaga Nuklir (PLTN)
  4.      Reklamasi Teluk Benoa memberikan dampak baik yang lebih banyak daripada dampak buruk
  5.      Kami percaya ekspor batubara Indonesia harus dikurangi
  6.      Kami percaya bahwa sarjana harus kembali ke Desa.
  7.      Kami mendukung Masyarakat Ekonomi ASEAN 2015
  8.      Kami akan memberikan kebebasan bagi papua untuk menentukan nasibnya sendiri.
  9.      Kami percaya bahwa kebijakan migrasi ke Jakarta harus diperketat
  10.           Kami percaya bahwa negara overpopulasi harus mengadopsi kebijakan One Child Policy di China
  11.           Kami percaya bahwa lahan hutan yang rusak lebih baik dikonversi menjadi lahan pertanian
  12.      Kami percaya era Geografi Fisik telah berakhir.
Posted by Geography Days On 07.35 No comments READ FULL POST
Berikut ini beberapa informasi tambahan mengenai Olimpiade Nasional Geografi (ONG) :
1.      Registrasi, pembayaran dan konfirmasi registrasi peserta diperpanjang hingga tanggal 08 Januari 2014 pukul 11.00 WIB

2.      Pembayaran biaya yang perlu diingat:
A)    Biaya Registrasi sebesar Rp. 250.000,- per team & guru pendamping, DAN ATAU
B)    Tambahan biaya Akomodasi Peserta sebesar Rp. 550.000,- per team, DAN ATAU
C)    Tambahan biaya Akomodasi Pendamping sebesar Rp. 300.000,- per guru pendamping
*ket: point (A) diatas wajib dibayarkan, point (B) dan point (C) opsional

3.      Pembayaran biaya registrasi (pendaftaran) dapat dibayarkan melalui rekening BNI: 022-695-271-5 (atas nama Azzhary Muhammad Rio), serta disegerakan melakukan konfirmasi pasca bayar ke nomor kontak panitia yang tersedia hingga batas waktu pendaftaran ditutup (08/01/2014)

4.      Setelah melakukan pembayaran registrasi maupun akomodasi (jika butuh), harap melakukan konfirmasi pasca bayar kepada Contact Person yang tersedia dengan format: Nama Ketua–Nama Pendamping (jika ada)–Asal Sekolah–Memilih Akomodasi Panitia/Tidak Memilih Akomodasi Panitia (pilih salah-satu)–Waktu Pembayaran Registrasi dan atau Akomodasi–Jumlah Biaya yang Dibayarkan–Tanggal Kedatangan di UI. Sebagai contoh:
Azzhary Muh. Rio–(tanpa pendamping)–SMAN XX Jakarta–memilih akomodasi–30 Desember 2013–Rp. 800.000–12 Januari 2014

5.      Salinan bukti tanda pembayaran yang sah agar dibawa dan dikumpulkan kepada panitia ketika seleksi di kampus UI depok

6.      Jika terdapat peserta yang tidak dapat atau berhalangan hadir pada saat seleksi di UI kampus Depok, agar segera melakukan konfirmasi kepada Contact Person yang tersedia, dan dengan konsekuensi tidak ada pengisian, pergantian dan atau pertukaran Peserta tersebut; merujuk pada Data Registrasi Peserta yang panitia terima

7.      Bagi Peserta dan Pendamping yang memilih fasilitas akomodasi (penginapan & konsumsi) selain dari akomodasi yang diberikan oleh Panitia, akan menjadi tanggungan pribadi Peserta dan Pendamping; Panitia hanya akan memberikan akomodasi konsumsi maupun kendaraan pada saat dilingkungan UI kampus Depok selama rangkaian kegiatan seleksi ONG berlangsung

8.      Pada saat Technical Meeting (12/01/2014), masing-masing Peserta & Pendamping diharapkan mengumpulkan berkas & kelengkapan administrasi dibawah ini kepada Panitia:
a.       3 buah pas foto close up terbaru (latar berwarna/putih & polos) ukuran 3x4 per individu peserta dan pendamping
b.      2 buah pas foto close up terbaru (latar berwarna/putih & polos) ukuran 4x6 per individu peserta dan pendamping
c.       1 buah salinan (copy) tanda bukti pembayaran biaya registrasi yang sah
d.      Salinan (copy) dari dokumen bukti legal sebagai pertanda utusan resmi dari sekolah pengutus (surat keputusan/surat keterangan/surat pengantar/surat jalan/surat izin/dsb)
e.       Salinan (copy) Kartu Tanda Siswa Nasional dan atau Kartu Tanda Siswa Sekolah (bagi Peserta) dan salinan Kartu Tanda Penduduk (bagi Pendamping)

9.      Peserta diperkenankan memakai seragam almamater/sekolah masing-masing dan juga pakaian bebas namun tetap layak dan sopan; segala bentuk peralatan, perlengkapan dan barang bawaan Peserta dan Pendamping, menjadi tanggungjawab penuh masing-masing Peserta dan Pendamping

10.  Diharapkan kepada setiap Peserta maupun Pendamping agar mengikuti Technical Meeting pada tanggal 12 Januari 2014 di UI kampus Depok; bagi Peserta maupun Pendamping yang tidak dapat mengikuti Technical Meeting dianggap menerima, menyetujui dan tunduk kepada hasil Technical Meeting tersebut

11.  Pada rangkaian tahapan seleksi ONG, akan mengadopsi beberapa sistem lomba dan silabus dari International Geography Olympiad (IGEO) atau OSN Geografi SMA tahun 2013. Dapat juga mengunduh contoh silabus disini

12.  Harap agar tidak secara langsung mempercayai segala bentuk informasi permintaan sejumlah dana ataupun tindakan yang mengandung unsur penipuan yang mengatasnamakan Panitia dan Acara Geography Days (GDAYS) 6th UI selain dari informasi resmi yang dimuat pada website kami

13.  Setiap Peserta dan Pendamping patuh dan tunduk kepada perundang-undangan & hukum yang berlaku di Indonesia serta peraturan yang diterapkan oleh panitia dan dewan juri Olimpiade Nasional Geografi GDAYS 6th UI

14.  Untuk informasi dan keterangan lebih lanjut, silakan hubungi Contact Person yang tersedia



Bagan Alur Registrasi Peserta Sebelum Bertanding 
Posted by Geography Days On 07.15 No comments READ FULL POST
  • RSS
  • Delicious
  • Digg
  • Facebook
  • Twitter
  • Linkedin
  • Youtube

Kritik dan Saran

Nama

Email *

Pesan *